Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2012

Rumah Menghadap ke Selatan (mitos jawa)

Gambar
Rumah menghadap ke Selatan ? apaan yah ? Nah, sekarang aku mau bahas rumah yang menghadap ke selatan. Baru tadi pagi aku sadar kalau rumah mbah saya (panggilan nenek orang jawa) rumahnya menghadap ke selatan. Trus aku tanya deh ke Mbah, kenapa rumahnya menghadap ke selatan. Padahal, jalan raya ada di sebelah timur rumah. TERNYATA... Ada mitosnya. Yaitu Nyi Roro Kidul. Menurut mbahku, semua rumah yang dibangun pada jaman sebelum modern menghadap ke selatan karena orang-orang mempercayai adanya Nyi Roro Kidul. Lihat aja bangunan-bangunan rumah jawa yang tua. Mayoritas menghadap selatan. Nyi Roro Kidul di mitoskan sebagai penguasa laut selatan dan gunung Merapi. Nah, Nyi Roro kidul juga punya kendaraan yang menghubungkan pantai selatan dan gunung Merapi yaitu Baruklenting. Adalah kereta kuda yang sebelumnya adalah keris Sultan Agung Mataram. Beliau mengendarai kereta tersebut saat ingin ke gunung Merapi melewati sungai Progo. Banyak rakyat yang tinggal di pinggir sung

BUNGA DESEMBER

Gambar
Bunga Desember ini, tumbuh di kebunku pada bulan ini, ya bulan Oktober. Kok tumbuhnya kecepetan yah ?? bunga ini juga belum ada daunnya tapi tumbuh bunganya duluan.. Nama umum Indonesia: Bunga desember Klasifikasi Kingdom: Plantae (Tumbuhan)  Subkingdom: Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh)    Super Divisi: Spermatophyta (Menghasilkan biji)       Divisi: Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)          Kelas: Liliopsida (berkeping satu / monokotil)            Sub Kelas: Liliidae               Ordo: Liliales                  Famili: Amaryllidaceae (suku bakung-bakungan)                     Genus: Haemanthus                        Spesies: Haemanthus multiflorus (Tratt.)Martyn sumber: plantamor Dua minggu setelah foto yang diatas.   SEE ! udah ada daunnya lebar-lebar. Tapi bunganya udah ga merah lagi. :( Tunggu tahun depan deh.. :D

KETIKA TUHAN MENCIPTAKAN INDONESIA

Suatu hari Tuhan tersenyum puas melihat sebuah planet yang baru saja diciptakan- Nya. Malaikat pun bertanya,”Apa yang baru saja Engkau ciptakan, Tuhan?” “Lihatlah, Aku baru saja menciptakan sebuah planet biru yang bernama Bumi,” kata Tuhan sambil menambahkan beberapa awan di atas daerah hutan hujan Amazon. Tuhanmelanjutkan, “Ini akan menjadi planet yang luar biasa dari yang pernah Aku ciptakan. Di planet baru ini, segalanya akan terjadi secara seimbang”. Lalu Tuhan menjelaskan kepada malaikat tentang Benua Eropa. Di Eropa sebelah utara, Tuhan menciptakan tanah yang penuh peluang dan menyenangkan seperti Inggris, Skotlandia dan Perancis. Tetapi di daerah itu, Tuhan juga menciptakan hawa dingin yang menusuk tulang. Di Eropa bagian selatan, Tuhan menciptakan masyarakat yang agak miskin, seperti Spanyol dan Portugal,tetapi banyak sinar matahari dan hangat serta pemandangan eksotis di Selat Gibraltar. Lalu malaikat menunjuk sebuah kepulauan sambil berseru, “Lalu daerah ap