Rabu, 28 Juli 2010

Tahukah kamu ???

TAHUKAH KAMU ?

Merokok dapat mengurangi massa tulang ,terganggunya system hor-

monal terutama Estrogen pada Wanita sehingga menyebabkan Meno

pause dini .

Ternyata dari hasil penelitian bahwa makan terlalu banyak Protein dan garam dapat mengakibatkan penipisan kalsium pada tulang.



Kopi ,teh , minuman soda ternyata dapat menyebabkan tubuh kehilangan

banyak kandungan kalsium di bandingkan dengan orang - orang yang

jarang minum kopi ,teh atau minuman soda...!?

Obat yang dianggap sebagai obat dewa yaitu kortison ternyata dapat

menyebabkan keropos tulang atau yang dikenal dengan Osteo

porosis dan memperlambat pertumbuhan tulang.

Sungguh Allah Maha Pencipta , tahukah kamu bahwa lidah kita mempu

nyai kurang lebih 10.000 indra perasa untuk mencicipi masa

kan yang sedaaap ....!!

Kebiasaan minum Alkohol sangat tidak ada faedahnya ,karena dapat

menjadi ketagihan , merusak sel Hati / lever sehingga dapat me-

nyebabkan sirosis Hati dan juga osteoporosis dini...wah..!?

Mulut kita ternyata dalam satu hari dapat menghasilkan air liur seba-

nyak satu (1) liter.

Percaya nggak...?!

Serangan Jantung ternyata paling banyak pada pagi hari ,yaitu pada

pada saat tekanan darah meningkat dan paling banyak terjadi pada

hari SENIN PAGI karena STRESS harus kerja setelah berakhir pekan..!

Ternyata Pada pagi hari terjadi peningkatan kadar testosteron baik pada

pria dan wanita dan peningkatan hormaon Estrogen dan Progesteron

pada Wanita , sehingga itulah sebabnya mengapa terjadi serangan

Fajar...?

Sarapan Pagi ternyata sangat penting karena ternyata Metabolis

me bekerja 20 % lebih cepat dan secara bertahap makin menu

run hingga malam,,,!

Sabtu, 17 Juli 2010

Pribadi Penuh Pesona

Inilah 19 rahasia menjadi pribadi penuh pesona yang kami kembangkan dari pemikiran dr. Yul Iskandar, DSJ., MBAP.,MASRS., PhD. pendiri Yayasan Dharma Graha. Selamat mengikuti!

1. Berubahlah dengan waktu dan tempat! Jangan selalu menuruti perasaan negatif, seperti: merasa bosan, lelah, jenuh, tersiksa dengan tempat atau masa lalu. Tersenyumlah, dan dunia akan tersenyum bersama anda! Menangislah, dan anda akan menangis sendirian! Mutiara kata ini mengisyaratkan agar kita selalu berbahagia dimana pun kita berada dan kapan pun. Jika kita merasa sebagai orang yang paling sedih atau menderita di dunia ini, yakinlah bahwa masih banyak orang lain yang lebih menderita daripada kita.

2. Carilah kenalan, teman, sahabat, relasi sebanyak-banyaknya! Sering-seringlah bepergian, menjelajahi dunia. Semakin sering anda bertemu dan berinteraksi dengan banyak orang, maka kepribadian anda akan semakin matang tanpa anda sadari.

3. Cintailah orang lain seperti mencintai diri sendiri.
Dengan cinta, hidup menjadi indah, persahabatan menjadi langgeng, dan silaturahmi tetap terbina. Tentunya cinta yang diberikan secara tulus tanpa pamrih, tanpa mengharap balasan kecuali dari Allah semata.

4. Hargailah dan nikmatilah alam. Dengan menghargai alam, jiwa menjadi tenang. Dengan menikmati alam hati menjadi senang. Temukanlah rahasia sesuatu itu tampak menarik, misalnya: bunga yang mekar, surya yang bersinar, sawah yang terhampar.

5. Hargailah orang lain. Misalnya dengan cara membuatnya bahagia, tersenyum, tertawa, memberi pujian yang tulus. Membahagiakan orang lain akan membuatnya membahagiakan kita di saat yang tak terduga, percayalah!

6. Jaga tingkah laku. Banyaklah mendengarkan dan berpikir daripada berbicara, kecuali bila waktunya untuk berbicara. Dengan menjaga lisan dan perbuatan kita, berarti setengah pertempuran hidup telah kita menangkan.

7. Jangan kekanak-kanakan. Sikap dewasa menunjukkan kepribadian yang kuat dan mempesona. Betapa banyak orang tua yang bahkan belum dewasa! Salah satu tanda kedewasaan seseorang antara lain adalah dari sikap, tutur kata, dan caranya di dalam mengambil keputusan secara arif dan bijaksana.

8. Jangan mencari kesalahan orang lain. Hidup kita terlalu singkat untuk melakukan hal ini.

9. Jangan rendah diri. Sudah seharusnyalah kita menerima dan memperbaiki kekurangan kita tanpa pernah merasa minder atau kecil di depan orang lain. Percayalah, tidak seorang manusia pun yang sempurna di muka bumi ini!

10. Jangan sombong. Ketahuilah bahwa selalu ada yang lebih daripada kita. Kesombongan menandakan kekosongan.

11. Kembangkan minat pada berbagai hal. Jangan membatasi diri anda, perluas bakat, minat, kemampuan, pengetahuan, dan keahlian anda. Memiliki satu keahlian atau spesialisasi akan terasa lebih baik dan sempurna jika ditunjang dengan keahlian dalam bidang yang lainnya, sehingga anda akan semakin "bersinar" dan penuh pesona.

12. Selalu baik pada orang lain. Jangan pernah merasa dendam sekalipun kepada orang lain, bahkan kepada mereka yang pernah menyakiti kita. Cintailah yang di bumi, niscaya yang di langit akan mencintaimu.

13. Selalu belajar. Semakin sering anda belajar, maka semakin banyak yang anda ketahui. Ilmu ini dapat menjadi lahan amal bagi anda, sehingga anda merasakan nikmatnya berbagi dan indahnya ilmu.

14. Selalu mengikuti informasi dan perkembangan terkini tentang apapun.Dengan banyak mengetahui hal yang paling baru, maka anda akan tampil semakin percaya diri dan penuh pesona. Semakin banyak hal baru yang anda tahu, maka akan semakin banyak pula yang mencari dan mengejar anda...yakinlah!

15. Selalu tegap, sigap, dan siap. Posisi atau postur tubuh anda di dalam berkomunikasi dengan orang lain akan mengungkapkan siapa diri anda yang sebenarnya. Oleh karenanya, milikilah rencana, target, dan strategi (persiapan) yang matang dan semangat yang tak pernah pudar!

16. Selalu tersenyum pada orang lain. Orang akan lebih senang melihat wajah yang dihiasi senyuman daripada wajah yang selalu disertai ratapan atau keluhan.

17. Senang bekerja sama dengan orang lain. Inilah yang membuat jaringan (network) kita semakin luas, erat, dan kuat.

18. Senang menolong orang lain. Dengan gemar menolong orang lain, maka pada hakikatnya kita menolong diri kita sendiri. Semakin banyak orang yang kita tolong, maka akan semakin sering pula kita ditolong oleh Allah dengan cara-Nya yang tak terduga.

19. Terimalah nasib apa adanya. Tetaplah tenang dan tabah, ingatlah bahwa "badai pasti berlalu" dan "roda itu berputar". Jangan suka mengeluh, menggerutu, atau bahkan mencaci-maki nasib. Jangan sampai berkata atau menganggap bahwa Allah itu tidak adil! Justru di sinilah letak keadilan-Nya.

Dengan merenungi dan menerapkan semua hal di atas, maka menjadi pribadi penuh pesona saat ini bukanlah sesuatu hal yang mustahil bagi diri anda. Jika masih belum percaya, cobalah!

faktor yg bikin orang budek

Telinga merupakan indera yang penting bagi tubuh dan kelangsungan hidup. Namun, secara tidak sadar orang melakukan kegiatan yang dapat membahayakan indera pendengarannya. Apa saja faktor yang bisa bikin orang budek?


berikut 7 faktor yang bisa merusak dan membuat telingan budek:

1. Ear bud atau ear phone pada pemutar musik (music player)
Ear bud membuat suara menjadi lebih keras, sehingga untuk waktu lama dapat memekakkan telinga. Selain itu, ear bud juga membuat perubahan dalam sistem pendengaran. Bila orang terbiasa mendengarkan suara dari ear bud yang dekat dan keras, maka besar kemungkinan ia sulit mendengarkan suara pada level normal atau lembut.

2. Mobil terbuka (openkap)
Mengendarai mobil openkap membuat orang harus mendengar suara dengan level 88-90 Decibel (Db). Sebagai perbandingan, percakapan normal berada kisaran 50 Db, jalan lalu lintas sekitar 70 Db, mesin pemotong rumput sekitar 90 Db. Paparan berulang dari suara di atas 85 Db diketahui dapat menyebabkan kehilangan pendengaran permanen.

3. Obat-obatan
Salah satu efek samping yang kurang dikenal dari beberapa jenis obat, seperti obat nyeri, antibiotik tertentu dan obat kemoterapi berbasis platinum, adalah gangguan pendengaran.

4. Rokok
Satu pembuluh darah melayani koklea, yaitu organ telinga bagian dalam. Nikotin, vasokonstriktor yang menyebabkan pembuluh darah sedikit menyusut, dapat memiliki dampak yang luar biasa pada kapiler kecil yang melayani telinga.

5. Pekerjaan
Bidang pekerjaan seperti musisi, buruh pabrik, pekerja konstruksi dan pemadam kebakaran adalah beberapa orang yang berisiko tinggi untuk terpapar konstan terhadap suara keras.

6. Diabetes
Diabetes dapat menyebabkan penurunan aliran darah ke telinga. Pembuluh darah sempit atau abnormal akibat diabetes dapat mencegah darah mencapai koklea, juga dapat mencegah proses pembersihan racun. Ini memiliki potensi untuk merusak sel-sel lembut di dalam telinga.

7. Anemia sickle cell
Orang dengan anemia sickle cell sering mengalami kelelahan dan sakit karena sel-sel darah merahnya cacat yang berbentuk sabit tidak bulat. Padahal aliran darah normal penting untuk mencapai telinga.

Kamis, 15 Juli 2010

10 fakta mimpi


  1. Orang Buta Juga Bermimpi

  2. Orang yg terlahir buta dalam mimpinya memang tidak melihat “gambar-2” tapi mereka bermimpi tentang suara, sentuhan dan emosi yg mereka rasakan. Memang sulit bagi orang normal untuk bisa memahami, tapi “keinginan” tubuh untuk tidur dan bermimpi sedemikian kuatnya sehingga bisa mengatasi segala macam hambatan fisik manusia

  3. Kamu Akan Lupa 90% Dari Mimpimu

  4. Sekitar 5 menit setelah kamu terbangun kamu akan segera melupakan 50% dari mimpimu, 10 menit kemudian 90% “jalan cerita” mimpimu akan terlupakan.

    Penulis puisi terkenal Samuel Taylor Coleridge pada suatu waktu terbangun setelah mendapatkan mimpi yg indah, dia lalu segera menuliskannya di kertas untuk menggambarkan mimpinya tadi, setelah menulis 54 baris tiba-2 ada orang yg datang kerumahnya. Setelah urusan dg orang itu selesai Samuel bermaksud menyelesaikan puisinya tadi, tapi dia tdk berhasil mengingat lagi mimpinya. Puisinya itu tidak pernah selesai.Puisi yg tidak pernah terselesaikan itu berjudul “Kubla Khan” dan menjadi salah satu puisi paling terkenal di Inggris.

    Robert Louis Stevenson ( penulis buku Doctor Jeckyll and Mr. Hyde ) dan Mary Shelley’s Frankenstein mendapatkan ide dari mimpi yg mereka alami.

  5. Semua Orang Bermimpi

  6. Semua orang bermimpi ( kecuali pada beberapa kasus penyakit jiwa parah ) tapi laki-2 dan perempuan mimpinya beda dan beda pula reaksi fisiknya. Cowo cenderung bermimpi tentang cowo lain sedangkan cewe mimpinya cenderung berimbang mimpiin soal cowo atau cewe lain.

  7. Mimpi Mencegah Gangguan Emosi.

  8. Pada penelitian mengenai tidur baru-2 ini, percobaan pada orang yg dibangunkan pada awal mimpi tapi tetap diperbolehkan tidur 8 jam sehari, setelah 3 hari menjadi kehilangan konsentrasi, gampang marah, halusinasi dan tanda-2 gangguan emosi lainnya. Jadi kamu jangan sering-2 begadang ngaskus dari malem subuh bisa sakit jiwa lama-2 lo entar

  9. Rangsangan Dari Luar Mempengaruhi Mimpi Kita

  10. Disebut “Dream Incorporation” dan kamu pasti udah pernah mengalami ini. Pernah mimpi gini, kita rasanya haus bgt trus kita minum sebotol air tapi bentar kemudian rasanya udah haus lagi… minum lagi… haus lagi begitu terus berulang dan akhirnya saat kita bangun kita baru sadar kalo kita emang lagi kehausan. Contoh yg lain adalah saat kita mimpi kebelet pipis

  11. Saat Bermimpi Tubuhmu Akan Lumpuh

  12. Hal ini terjadi untuk mencegah supaya tubuh kita gak bergerak-gerak mengikuti “alur cerita” mimpi kita. Banyangin aja kalo lo mimpi dikejar massa, kalo kaki lo gk lumpuh bisa-2 lu lari ke luar rumah dan dikirain maling beneran ama satpam. Ada hormon yg dihasilkan saat kita tidur yg membuat saraf mengirimkan pesan ke tulang belakang menyebabkan tubuh kita menjadi rileks dan lama-2 lumpuh.

  13. Kita Hanya Memimpikan Apa Yg Kita Ketahui

  14. Seringkali kita bermimpi berada di tempat yg asing dan ketemu dengan orang-orang yg gk kita kenal. Tapi sebenernya otak kita tidak asal menciptakan itu, sebenernya semua itu itu udah pernah kita liat cuma kita sendiri gak mampu untuk mengingatnya lagi.

    Mungkin kamu pernah mimpi dikejar-kejar orang asing pakai golok yg mau bunuh kita tapi mungkin aja itu dalam kehidupan nyata orang itu adalah temen bokap kamu yang ketemu di mall waktu kamu masih umur 5 tahun !

    Sepanjang hidup kita udah pernah melihat ratusan ribu wajah dan tempat, para ahli percaya kalo memori otak kita punya kemampuan yang luar biasa untuk merekam itu semua, jadi otak gk akan pernah kehabisan “aktor dan setting” yg akan direplay dalam mimpi kita!

  15. Mimpi Itu Tidak Seperti Apa Yang Terlihat

  16. Apa yg kita lihat dalam mimpi sebenernya merupakan simbolisasi dari hal lain. Otak kita tu kreatif bgt saat kita tidur, dia akan menggali database memori kita sedemikan dalamnya sampai sering kita sendiri takjub dengan mimpi aneh kita ( padahal semuanya sumbernya ya dari semua yg udah pernah kita alami sebelumnya). Bagaikan puisi mimpi itu merupakan penggambaran simbolisasi yg sangat dalam.

    Itulah sebab mengapa banyak orang yg tertarik dengan buku tafsir mimpi

  17. Tidak Semua Orang Mimpinya Berwarna.

  18. Menurut penelitian 12% orang normal mimpinya selalu hitam-putih lainnya mimpinya bisa full color (kaya teve aja).

  19. Kita juga cenderung mengalami mimpi dengan “tema” yg sama, yaitu:


    • * Mimpi di sekolah,

    • * Mimpi dikejar-kejar (ceritanya jadi maling )

    • * Mimpi lari dalam gerak lambat ato lari tapi gak maju-2 ( padahal ada kereta api mau lewat )

    • * Mimpi basah (mimpi paling seru )

    • * Mimpi datang telat (biasanya kalo musim ujian heheh)

    • * Mimpi bisa terbang

    • * Mimpi jatuh, mimpi gigi copot, mimpi gagal lulus ujian, mimpi kecelakaan, dan

    • * Mimpi ketemu orang yg udah mati

Rabu, 14 Juli 2010

100 arti mimpi

  1. Mimpi diberi anak : Akan mendapat harta.
  2. Mimpi berkelahi dengan seseorang tapi kalah : Akan mendapat malu.
  3. Mimpi berjualan di pasar : Pertanda jelek, karena kita akan mengalami kesulitan dalam mencari pekerjaan.
  4. Mimpi berjalan melalui banyak duri : Akan mengalami suatu kegagalan terhadap apa yang selama ini kita inginkan.
  5. Mimpi berjalan dijembatan berbatu : Akan mendapatkan keselamatan.
  6. Mimpi berjalan sangat jauh : Akan mendapatkan umur panjang.
  7. Mimpi berjalan dijalan yang memiliki dua arah : Akan mengalami kerugian.
  8. Mimpi bertengkar dengan atasan : Akan mendapat sanjungan dari Bos.
  9. Mimpi melihat suami istri bertengkar : Akan mengalami penurunan dalam kesehatan.
  10. Mimpi melerai orang yang sedang bertengkar : Akan dimintai pendapat oleh orang untuk memecahkan suatu persoalan.
  11. Mimpi bertengkar dengan orang lain : Akan mendapat sambutan yang hangat sekali dari kekasih.
  12. Mimpi berzina dengan pelacur : Akan mendapatkan istri yang setia dan penuh pengertian.
  13. Mimpi berzina dengan ibu sendiri : Akan mengalami kerugian atau kesialan.
  14. Mimpi berzina dengan janda : Akan mendapat istri yang masih gadis.
  15. Mimpi berzina dengan seorang putri : Akan mengalami suatu kerugian.
  16. Mimpi berzina dengan seorang dewi / bidadari : Akan mendapat anak dalam perkawinan.
  17. Mimpi berziina di WC : Akan mendapat suatu kehinaan.
  18. Mimpi melihat bulan purnama : Akan mendapat keuntungan yang besar sekali.
  19. Mimpi melihat rembulan jatuh : Akan mengalami kesusahan.
  20. Mimpi melihat burung kuntul : Akan selalu salah dalam bicara. Oleh sebab itu harus berhati-hati ketika berbicara dengan orang lain.
  21. Mimpi memegang burung merpati : Akan mendapat kabar atau berita .
  22. Mimpi mendengar suara burung berkicau : Akan mendapatkan uang.
  23. Mimpi melihat burung kenari yang bernyanyi di sangkar : Akan merasakan kebahagiaan.
  24. Mimpi melihat burung gereja : Akan merencanakan sebuah usaha.
  25. Mimpi melihat burung perkutut : Akan mendapatkan seorang anak yang baik budi pekertinya.
  26. Mimpi melihat bintang menyinari kita : Akan naik pangkat.
  27. Mimpi melihat bintang jatuh : Akan mendapat berkah dari Tuhan.
  28. Mimpi melihat bintang kemukus jatuh dirumah kita : Akan mendapat kebahagiaan.
  29. Mimpi ada buaya masuk rumah : Akan mendapat keuntungan.
  30. Mimpi melihat buaya : Ada orang yang diam-diam akan mencelakakan kita.
  31. Mimpi melihat buaya masuk ke kali : Akan memperoleh kesuksesan.
  32. Mimpi membagi-bagikan bunga pada teman : Akan berpisah dengan teman.
  33. Mimpi melihat bermacam-macam bunga : Akan merasakan kebahagiaan.
  34. Mimpi bercinta dengan kekasih : Cinta yang kita bina akan tumbuh subur.
  35. Mimpi baru memulai bercinta : Akan mengalami percekcokan dengan kekasih kita.
  36. Mimpi gagal dalam bercinta ; Akan mampu membina cinta dengan baik.
  37. Mimpi melihat ada darah diranjang : Akan mengalami kesusahan.
  38. Mimpi melihat ada darah : Akan merasakan sesuatu yang sangat lezat.
  39. Mimpi diberi dompet oleh seseorang yang tak dikenal : Akan mengalami kesulitan dalam menjalankan tugas.
  40. Mimpi menemukan dompet kosong : Akan mendapatkan berita yang sebenarnya kita tak ingin mendengarnya lagi.
  41. Mimpi melihat dompet yang berisi penuh uang : Akan mendapat kebahagiaan.
  42. Mimpi melihat orang berdasi : Akan mendapatkan keberuntungan .
  43. Mimpi memakai dasi : Akan menderita penyakit.
  44. Mimpi memberi gaji/upah pada istri/suami : Akan mendapat kepercayaan dalam hal cinta kasih.
  45. Mimpi mendapat gaji : Akan mendapat kepercayaan dari atasan.
  46. Mimpi melihat bos membagi-bagikan gaji pada teman-teman : Akan mendapat job/tugas baru.
  47. Mimpi memberikan gaji pada pegawai : Akan disenangi oleh teman-teman.
  48. Mimpi menolong orang yang terkena gempa : Akan mengalami keberuntungan dalam usaha.
  49. Mimpi merasa ada gempa : Akan pindah dari tempat tugas semula.
  50. Mimpi ada salah satu gigi tanggal : Akan ada salah seorang keluarga yang meninggal.
  51. Mimpi sakit gigi sambil menangis : Akan mendapatkan halangan.
  52. Mimpi melihat gunung meletus : Akan mendapatkan kedudukan terhormat.
  53. Mimpi menaiki gunung yang terjal sekali dan mencapai puncak : Akan mencapai kemajuan dalam usaha.
  54. Mimpi bertemu guru : Akan mendapat karunia.
  55. Mimpi tengah berguru : Akan memperoleh ilmu yang baik.
  56. Mimpi melihat gerhana matahari atau bulan : Akan mengalami kegagalan.
  57. Mimpi melihat gajah masuk ke rumah : Akan naik pangkat.
  58. Mimpi melihat gajah : Akan mendapat pujian dari orang berpangkat.
  59. Mimpi melihat gajah keluar dari rumah : Akan kedatangan tamu orang terhormat.
  60. Mimpi dikejar-kejar hantu : Akan menemukan kesalahan sendiri.
  61. Mimpi berbicara dengan hantu : Akan berhasil dalam mencapai sesuatu.
  62. Mimpi diadili oleh hakim : Akan terhindar dari fitnah.
  63. Mimpi menjadi hakim : Akan memperoleh kedudukan yang tinggi.
  64. Mimpi melihat harimau memasuki rumah namun kemudian kembali : Akan mengalami percintaan yang tidak abadi.
  65. Mimpi dikejar-kejar harimau : Akan mendapatkan keberuntungan karena secepatnya mendapatkan jodoh.
  66. Mimpi menembak harimau : Akan mendapat rejeki yang banyak.
  67. Mimpi melihat hidangan yang beraneka macam : Akan mencapai kebahagiaan dalam hidup.
  68. Mimpi sedang menikmati hidangan : Akan mendapatkan rejeki.
  69. Mimpi melihat hujan dari jauh : Akan menemukan kesusahan.
  70. Mimpi melihat ada orang kehujanan : Akan mendapat kesusahan.
  71. Mimpi kehujanan disertai angin ribut : Akan mendapatkan sesuatu yang melezatkan.
  72. Mimpi melihat hujan buah-buahan : Akan menjadi pemimpin dari orang yang berbuat jahat.
  73. Mimpi melihat hujan salju : Ada musuh yang datang namun ia akan mengalami kebinasaan.
  74. Mimpi melihat hujan yang sangat lebat : Akan sakit.
  75. Mimpi melihat hujan yang berhentinya lama sekali : Akan sakit yang sembuhnya lama sekali.
  76. Mimpi berada disekitar istana : Akan segera berjumpa dengan orang terhormat.
  77. Mimpi berada di dalam istana : Akan mendapat kesenangan dan kebahagiaan.
  78. Mimpi berpesan kepada ibu : Akan mendapat derajat yang tinggi.
  79. Mimpi melihat ibu : Akan mendapat kebahagiaan.
  80. Mimpi membuat sebuah jembatan : Akan tercapai dalam mengejar cita-cita.
  81. Mimpi melalui jembatan : Pertanda derajat kita akan naik.
  82. Mimpi menaiki perahu dan melalui jembatan : Akan melakukan sesuatu dengan hasil yang memuaskan.
  83. Mimpi turun ke jurang : Akan kekurangan rejeki dan tidak akan naik pangkat.
  84. Mimpi menggali jurang : Akan mendapat masalah. Oleh sebab itu kita harus hati-hati berbicara dengan orang lain.
  85. Mimpi menaiki jurang : Akan segera naik pangkat.
  86. Mimpi meninggalkan sebuah kapal : Akan mengalami bahaya.
  87. Mimpi melihat ada kapal berlayar : Akan segera mendapatkan pekerjaan.
  88. Mimpi melihat ada orang naik kapal : Akan mendapat keberuntungan.
  89. Mimpi berada dalam sebuah kapal : Akan berhasil dalam membina bahtera rumah tangga.
  90. Mimpi membeli sebuah kapal : Usaha yang kita tekuni akan berkembang dengan pesat.
  91. Mimpi melihat kancing terjatuh : Akan mengalami rintangan. Maka harus berhati-hati dalam melakukan atau memutuskan sesuatu.
  92. Mimpi memsang kancing baju : Pertanda kita harus memperbaiki kesalahan.
  93. Mimpi merasa kehilangan kancing : Akan mendapat teguran dari apa yang kita kerjakan.
  94. Mimpi merasa berduaan dengan suami/istri : Akan berhasil dalam melakukan sesuatu.
  95. Mimpi dikamar kita banyak orang : Pertanda kita harus sabar karena akan ada banyak orang yang akan mengejek kita.
  96. Mimpi berada didalam kamar mewah : Akan mendapat sesuatu yang diinginkan.
  97. Mimpi berduaan didalam kamar : Akan mendapatkan hal-hal kecil tapi bermasalah.
  98. Mimpi diberi kalung oleh seseorang : Akan mendapat keuntungan.
  99. Mimpi membeli kalung di toko : Akan menjadi orang yang berbudi luhur.
  100. Mimpi menemukan kalung dijalan : Akan dicelakai oleh orang lain.